Rumah Halal Nusantara- Pindah tempat tinggal merupakan momen tepat untuk memulai semangat baru dan menempati kenyamanan yang baru juga. Tak jarang, pindah rumah membuat Anda melupakan aspek penting sehingga tidak menutup kemungkinan tujuan Anda menjadi berantakan. Rasanya senang saat melihat calon rumah yang akan dihuni, pastinya kalian juga sudah membayangkan tata letak furnitur di masing-masing ruangan dan cat warna rumah seperti apa yang cocok sebelum pindah rumah. Hari-hari sebelum pindah rumah, semua menjadi serba berantakan. Kalian menjadi bingung barang apa saja yang harus dibawa dan ditinggalkan. Mulai kerepotan menyusun barang-barangmu ke dalam kotak agar bisa masuk ke dalam mobil pengangkut.
Bicara soal persiapan menempati rumah baru, bukan hanya perkara memindahkan barang saja, tapi sebagai pemilik Anda pun juga harus melakukan persiapan rohani. Karena seperti yang diketahui, mempunyai hunian baru adalah sebuah rezeki yang diberikan Tuhan Yang Maha Esa sebagai hasil kerja keras Anda. Nah supaya proses pindahan rumah bisa maksimal, berikut ini beberapa tipsnya.
Persiapkan matang sebelumnya
Supaya bisa maksimal dan tak tergesa-gesa persiapan menempati rumah baru harusnya sudah diatur berbulan-bulan sebelumnya setidaknya sebulan sebelum menempati, Jangan lakukan secara mendadak karena justru bisa jauh lebih merepotkan, melelahkan dan rawan barang tertinggal. Ada baiknya jika dalam proses persiapan pindahan ini Anda mencatat semua barang yang dibutuhkan.
Lakukan penyortiran dan pengelompokan barang seperti minggu pertama memasukkan barang-barang besar seperti ranjang, lemari-lemari dan peralatan dapur hingga terakhir nanti aneka buku kesayangan. Pindah rumah membutuhkan energi. Terutama saat momen pemindahan barang. Idealnya, Anda tidak boleh capek agar ide mengatur ruangan Anda tetap terjaga. Bila Anda kelelahan, setidaknya ada penundaan proses pemindahan barang. Keluarkan biaya extra untuk kurir agar mereka dapat membantu Anda untuk mewujudkan dekorasi rumah baru Anda.

Atur suasana rumah baru
Hal yang cukup penting dalam persiapan menempati rumah baru adalah dengan mengatur perencanaan suasana. Ada baiknya jika dalam proses ini Anda sudah berpikir akan membuat suasana baru atau tidak, tentunya suasana rumah baru akan menjadi yang dinantikan bagi calon keluarga yang menempati, namun di beberapa situasi tertentu, pindah rumah bisa saja bukan pilihan utama. Anda merindukan suasana rumah lama Anda. Tidak ada salahnya mencoba menerapkan layout dekorasi rumah lama Anda. Jika Anda mendapatkan ide, cobalah ubah sedikit agar nuansa segarnya tidak hilang.

Bersyukur atas rumah baru
tak semua orang dapat mempunyai rumah baru, tips terakhir ini bisa dibilang sebagai pembuka sebelum anda menginjakkan kaki dirumah baru anda,sebagai seorang muslim kita dianjurkan untuk senantiasa bersyukur atas segala nikmat besar maupun kecil yang ada pada diri kita. Tak hanya sebagai pembuka, proses bersyukur ini haruslah disertai oleh seluruh keluarga yang menempati, sebagai contoh anda bisa membaca quran di hari pertama anda menempati rumah.
untuk info lengkap perumahan syariah silahkan bisa hub CS kami
-Bapak Iwan: 0896-7782-2788
-Bapak Solikul : 0895-8030-47927
atau WA klik saja